Selasa, 30 Juli 2013

RENUNGAN HARIAN ANAK : HATI-HATI GUNAKAN MULUTMU ( MATIUS 4 : 1-11 )



Sesudah 40 hari Tuhan Yesus berpuasa, pastinya Tuhan Yesus lapar, tetapi iblis malah menggodaNYA di padang gurun. Iblis mengatakan kalau Tuhan Yesus Anak ALLAH pastinya Tuhan Yesus dapat mengubah batu-batu menjadi roti. Apakah Tuhan Yesus tergoda oleh iblis itu yah? Ternyata tidak  lho adik-adik, Tuhan Yesus dengan tegas  berkata : “Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi manusia hidup  dari setiap Firman ALLAH”

Mulut adalah bagian tubuh yang kecil, tapi mempunyai kekuatan yang besar. Melalui mulut, kita dapat berkata-kata yang baik maupun  yang tidak baik. Dengan mulut , adik-adik dapat bernyanyi memuji Tuhan, melalui mulut juga  adik-adik dapat berkata kasar/tidak baik  kepada teman-teman.

Coba ingat,  apa saja yang pernah adik-adik  katakan  dengan mulut !

Perkataan yang baik yang keluar dari mulut kita berarti menyenangkan hati TUHAN

Perkataan yang tidak baik yang keluar dari mulut kita menyenangkan  iblis.

(dsm)

 

DOA: Tolong aku Tuhan, untuk selalu menyenangkan Tuhan Yesus dengan  berkata-kata yang baik  dari mulutku,  Amin

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar